SAT BINMAS POLRES NGADA TURUN TANGAN SOSIALISASI DAMPAK KENAKALAN REMAJA
Tribratanewsntt.com - Satuan Binmas Polres Ngada turun tangan dalam rangka merajut pendidikan, memberikan pemahaman tentang kenakalan remaja di Sekolah Dasar Khatolik bejo, Bajawa Kabupaten Ngada dengan melibatkan seluruh siswa/siswi, kamis (31/08/17).
Bentuk dari kegiatan tersebut adalah mensosialisasikan dampak dari kenakalan remaja, penyalahgunaan narkoba, tertib berlalulintas, pelecehan seksual terhadap anak dibawah umur sekaligus melatih para siswa/siswi belajar dasar bris berbaris.
”Satuan Binmas Polres Ngada juga memberikan harapan kepada pihak sekolah untuk tingkatkan kerja sama kedepanya, mengingat anak-anak jaman sekarang sudah mengenal teknologi yang lebih canggih berupa android . ” Ujar Kanit Binpolmas Brigpol Thomas A Mere.
”Bila anak-anak seumuran mereka menyalahgunakan android, bisa menimbulkan dampak negatif bagi anak itu sendiri bahkan masa depanya.” lanjut Brigadir Thomas.
Diharapkan kedepanya, seluruh siswa/siswi yang mengikuti kegiatan ini akan lebih mengerti dampak kenakalan remaja, narkoba, dan tata tertib berlalulintas serta mengenal pelecehan seksual yang sedang marak dilakukan dengan korbanya dibawah umur.
Humas Polda NTT
