Konvoi Merah Putih dan Open Road Race Awali Rangkaian Acara Millenial Road Safety Polres Belu
Tribratanewsntt.com - Acara Millenial Road Safety Festival (MRSF) Polres Belu tahun 2019, kamis (31/1/19) pagi pukul 10.00 Wita resmi dimulai yang ditandai dengan konvoi merah putih dan Belu millenial open road race.
Bertempat di Sirkuit Simpang Lima Atambua, acara MRSF resmi dibuka secara bersama oleh Kapolres Belu AKBP Christian Tobing, S.I.K.,m.Si, Bupati Belu Willybrodus Lay dan Dandim 1605/Belu Letkol Czi I Gusti Putu Dwika.
Kapolres Belu dalam sambutannya sebelum melepas konvoi merah putih mengatakan, acara MRSF yang dilaksanakan oleh Mabes Polri melalui Korps Lalu Lintas, bertujuan menanamkan kesadaran tertib berlalu lintas untuk generasi millenial sehingga dapat menekan sekaligus mencegah angka kecelakaan lalu lintas.
“Kenapa kegiatan ini dilaksanakan, karena sesuai fakta dilapangan bahwa angka kecelakaan lalu lintas di jalan raya yang melibatkan kaum millenial masih cukup banyak. Kenyataan ini juga Kita dapati di wilayah kabupaten Belu dan kabupaten Malaka dalam beberapa tahun terakhir ini”, kata Kapolres Belu.
“Oleh karenanya, kami dari Polres Belu sendiri mendukung penuh gagasan dari Bapak Kapolri dengan melaksanakan kegiatan ini, untuk bagaimana Kita menumbuhkan atau menciptakan kesadaran berlalu lintas bagi kaum millenial” lanjut Kapolres Belu.
Dari garis Start Milenial Open Road Race tepatnya di depan kantor Subden 2 Pelopor Brimob Atambua, para pembalap bersama komunitas motor yang ada di kabupaten Belu dengan dikawal anggota Polres, melakukan konvoi Merah Putih di seputaran kota Atambua.
Usai konvoi merah putih, acara MRS Festival Polres Belu dilanjutkan dengan open road race yang diikuti ratusan pembalap lokal dan luar wilayah NTT.
Dalam road race millenilal tersebut, spesifikasi motor yang diperlombakan antara lain kelas bebek 4T tune up (MP1-MP4), kelas bebek 4T standar (MP5 dan MP6), kelas Matic standar sampai dengan 130 cc, kelas Matic tune up sampai dengan 150 cc, kelas bebek 2T standar 116 cc dan 125 cc, kelas bebek 2T tune up serta kelas mini GP.
Selain konvoi merah putih dan road race, sejumlah acara lainnya telah dikemas untuk memanjakan kaum millenial serta seluruh masyarakat kabupaten Belu dan Malaka diantaranya jalan sehat, Senam dan tebe kreasi lalulintas millenial, safety riding, Expo, ikrar deklarasi relawan lalu lintas serta penampilan dari artis Mitha Talahatu.
Kegiatan Millenial Road Safety Festival Polres Belu ini sendiri akan dihelat hingga tanggal 2 Februari 2019 yang berpusat di lapangan umum simpang lima Atambua, kabupaten Belu.