Kapolres Ende Beri Penghargaan Kepada Bhabinkamtibmas, Mosalaki, Kades dan Ketua BPD Desa Aewora kec.Maurole
Tribratanewsntt.com - Sebagai bentuk Apresiasi pimpinan terhadap anak buahnya Kapolres Ende memberikan Reward atau penghargaan kepada Bhabinkamtibmas Bripka Jenny Mardianto Ndjuruman bersama Mosalaki Kepala Desa dan Ketua BPD Desa Aewora Kecamatan Maurole yang telah berinisiatif untuk membentuk satgas covid-19 di tingkat Desa Aewora Kec.Maurole Kab.Ende. Rabu (27/01/21) jam 09.00 wita
Dalam situasi yang sulit sekarang ini Covid-19 kehadiran dan keterlibatan semua anggota polri sangat perlu terutama Bhabinkamtibmas di Desa-Desa harus ikut aktif terlibat dalam mengajak tokoh masyarakat tokoh adat dan tokoh pemerintah setempat untuk di siplin dalam menerapkan Protokol Kesehatan dan tentu saja menjaga keamanan serta ketertiban agar situasi tetap kondusif dan aman .
Pada upacara pemberian penghargaan ini kapolres ende mengucapkan selamat dan terimakasih yang setinggi-tingginya kepada tokoh masyarakat dan tokoh adat yang telah membantu dan kerja samanya dengan Bhabinkamtibmas Desa Aewora yang telah berinisiatif membentuk satuan tugas covid-19 tingkat Desa Aewora Kecamatan Maurole kiranya kerja sama ini dapat terus di pertahankan di masa-masa yang akan datang
" Saya Apresiasi dan hormat sama beliau-beliau ini atas kerja samanya dan saya harap tokoh adat atau mosalaki (Tiga Batu Tungku) yang lainnya bisa ikut contoh seperti di Desa Aewora ini supaya penyebaran Covid-19 di Kabupaten ini bisa terminimalisir, Mari kita bersama-sama bahu membahu untuk perangi Covid-19 ini " impuh Kapolres Ende.