Kapolda NTT:"Kami Kerahkan Sejumlah Penembak Jitu"
Tribratanewsntt.com ,- Kapolda NTT Irjen Pol. Drs. Agung Sabar S.H.M.H. disela –sela apel gelar pasukan Operasi Lilin Turangga 2017 mengungkapkan bahwa Operasi kali ini lebih dikedepankan sikap Humanis.
“Didalam memberikan pelayanan perlindungan dan pengoyaman saya harapkan rekan – rekan bertugas dengan Humanis. Kita lihat dari pelaksanaan Apel Gelar pasukan ini tidak ada yang membawa senjata api. Saya berharap diikuti dengan sikap dan perilaku kita, kedepankan kegiatan-kegiatan yang Humanis. Berikan kepada masyarakat yang melaksanakan ibadah pelayanan serta berikan tindakan yang terpuji” Ungkap Irjen Pol. Drs. Agung Sabar S.H.M.H.
“Pengamanan perayaan Natal dan Tahun Baru kali ini Sebanyak 4.170 tatal personil yang dilibatkan, terdiri dari 2.439 orang personil Polda NTT yang terlibat langsung, dari TNI sekurang-kurangnya 424 personil ditambah 1.307 orang dari Dinas Perhubungan, sat Pol PP, Toga, Tomas dan Organisasi Masyarakat” jelas Jenderal Bintang Dua di jajaran Polda NTT ini.
Lebih Lanjut Kapolda NTT menambahkan bahwa Pengamanan kali ini terdapat 67 Pos Pam, 31 Pos Pelayanan di jajaran Polda NTT guna membantu jalannya pelaksanaan perayaan Natal dan Tahun Baru.
“Sejumlah Penembak jitu akan ditempatkan di tempat-tempat yang dianggap rawan Kamtibmas guna mendukung kelancaran pelaksanaan Ibadah di Gereja-Gereja”tambahnya.
“Kepada orang-orang yang mencoba mangacaukan atau mengganggu perayan Natal, Saya perintahkan agar mengambil tindakan tegas. Tidak ada penggunaan senjata api tanpa perintah dari Pimpinan yang paling Senior” Tegas Kapolda.
“Saya berharap dengan keikhlasan, ketulusan dan kesabaran kita didalam melaksanakan Operasi Lilin Turangga 2017 ini dapat berjalan dengan aman, lancar, damai, dan masyarakat senang. Yang terlibat dalam operasi baik TNI Polri maupun Ormas dan instasi lainnya silahkan bangun komunikasi manfaatkan operasi ini sebagai sarana silaturahmi sesama kita”Tutup Kapolda mantap.