Tidak Hanya Melakukan Pengamanan Personil Sumba Barat Turut Berbaur Bersama Masyarakat
Tribratanewsntt.com - Memasuki ibadah puasa hari ke delapan belas di bulan suci Ramadhan, malam ini Selasa tanggal 13 Juni 2017 jajaran Polres Sumba Barat melalui kepanjangan tangannya ‘si baju coklat berlengan kuning’ kembali melakukan Safari Ramadhan Kamtibmas di lima masjid yang tersebar di wilayah hukum Polres Sumba Barat.
Sesuai dengan apa yang telah diinstruksikan oleh Kapolres Sumba Barat AKBP Muhamad Erwin, tak hanya melakukan pengamanan pada pelaksanaan ibadah sholat tarawih para Bhabinkamtibmas yang bertugas di masing-masing wilayah diharapkan turut serta berbaur dengan masyarakat setempat hingga tak ada jarak dan rasa sungkan apalagi enggan oleh masyarakat terhadap sosok polisi. Pelaksanaan Safari Ramadhan Kamtibmas di lima tempat ini dilakukan serentak pada pukul 19.30 Wita, berikut ini lokasi dilaksanakannya giat tersebut :
- Masjid Agung Al Falah Waitabula oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Waitabula Brigpol Agus Triyono.
- Masjid Babussalam Pero Konda oleh Bhabinkamtibmas Polsek Kodi Bripda Bukhari Rahmat.
- Masjid Uswatun Khasanah oleh Kaur Mintu Sat Binmas Polres Sumba Barat Bripka Mus Mulyadi.
- Masjid Jami Nurul Huda Kompleks PA Kecamatan Kota Kabupaten Sumba Barat oleh Bhabinkamtibmas Polsek Loli Bripka Arjiko.
- Masjid Al Azhar Kota Waikabubak oleh Anggota Lantas Polres Sumba Barat.
Pelaksanaan Safari Ramadhan Kamtibmas malam ini berjalan lancar, aman dan tertib serta apa yang menjadi tujuan utama dilaksanakan kegiatan ini untuk saling menghormati dan menjaga kerukunan antar umat beragama pun tercapai dengan maksimal.