Supervisi di Polres Ngada  Kabidhumas Polda NTT Ajak Anggota Menjadi Agen Humas Bagi Institusi

Supervisi di Polres Ngada  Kabidhumas Polda NTT Ajak Anggota Menjadi Agen Humas Bagi Institusi
Kabidhumas Polda NTT beri arahan kepada personel Pokres Ngada

Tribratanewsntt.com,- Kabidhumas Polda NTT Kombes Pol. 
Rishian Krisna B, S.H., S.I.K., M.H. memberikan arahan kepada seluruh personel Polres Ngada, Selasa (20/4/22).

Hadir dalam kegiatan tersebut Waka Polres Ngada Kompol I Gede Sucitra, S.H., para Perwira Staf Polres Ngada, para Kapolsek jajaran serta anggota.

Arahan kepada anggota ini dilakukan saat supervisi bidang kehumasan di Polres Ngada. Selain memberikan supervisi berupa pengawasan dan pemeriksaan serta evaluasi di bidang Humas Pokres Ngada, Kabidhumas Polda NTT juga mengajak seluruh personel untuk mampu menjadi agen humas bagi institusi Polri.

"Setiap anggota Polri mengemban fungsi humas, oleh karena itu kita wajib mempublikasikan seluruh kegiatan positif Polri sehingga masyarakat bisa tau apa yang telah dilakukan oleh institusi kita"ujar Kombes Krisna.

Kabidhumas juga menekankan kepada seluruh anggota agar bijak dalam bermedsos.

"Tetap ikuti aturan dan norma-norma yang berlaku dalam bermedsos, jaga nama baik intitusi Polri. Mari sama-sama kita bantu memviralkan setiap produk yang telah dibuat oleh humas baik itu Polres maupun Polda"tambahnya.

Pria yang sebentar lagi menjabat sebagai Kapolresta Kupang Kota ini mengingatkan anggota agar membantu mendokumentasikan semua kegiatan anggota di lapangan.

"Jika ada rekan-rekan di lapangan yang berbuat positif, kita wajib membantu mendokumentasikannya lalu dikirim ke humas Polres untuk dijadikan produk dan diviralkan"tandasnya.

Diakhir arahannya Kabidhumas juga meminta anggota untuk selalu menyisipkan imbauan-imbauan penerapan prokes kepada masyarakat karena pandemi covid 19 belum berakhir.