Puluhan Personel Polres Rote Ndao Amankan Jalannya Lomba Gerak Jalan HUT RI Ke – 74
Tribratanewsntt.com - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia Ke – 74, Panitia peringatan hari besar tingkat Kabupaten Rote Ndao menggelar kegiatan lomba gerak jalan antar pelajar SMP dan SMA, Rabu (14/08/2019).
Acara dimulai dari pukul 14.00 Wita dengan start dari depan Kantor Bupati Rote Ndao dan Finish di Lapangan Bola Kaki Ba’a. Lomba yang diikuti oleh 24 regu ini terdiri dari 20 regu dari pelajar SMP dan 4 regu dari pelajar SMA seKabupaten Rote Ndao.
Jalannya lomba dilepas langsung oleh Bupati Rote Ndao Paulina Haning-Bullu, SE bersama Wakil Bupati Stefanus M. Saek, M.Si dan didampingi para Pejabat Pemerintah Daerah Kabupaten Rote Ndao.
Untuk mengamankan jalannya kegiatan Polres Rote Ndao menerjunkan 50 personel gabungan dari seluruh fungsi. Kepala Bagian Operasional Polres Rote Ndao AKP Yunior T.M. Duil yang memimpin langsug pengamanan, mengatakan bahwa personel yang terlibat telah ditempatkan di berbagai titik antara lain garis start, simpul-simpul jalan hingga garis finish.
“ Kita ingin jalannya lomba dapat berlangsung dengan aman dan tertib, apalagi kegiatan ini kan menggunakan jalan raya, oleh karena itu telah kita tempatkan di berbagai ruas jalan guna memberikan rasa aman dan lancar bagi para peserta dan juga masyarakat yang menonton “, ucap Kabag Ops.
Pihak pantia penyelenggaran lomba sangat mengapresiasi Polres Rote Ndao dalam pelaksanaan pengamanan, ucapan terima kasih pun mengalir karena semua rangkaian kegiatan dapat berjalan dengan aman dan tertib. Semangat dan antusias seluruh masyarakat Kabupaten Rote Ndao semoga dapat menjadi api yang membakar semangat dalam mengisi kemerdekaan serta melanjutkan semangat para pejuang, dalam bingkai Persatuan Kesatuan NKRI.