Personil Gabungan Polri dan TNI Razia di Tempat Hiburan Malam dan Kos –Kosan
Tribratanewsntt.com - Personil gabungan dari Pom AD, Kodim 1604/Kupang dan Polres Kupang Kota kembali melaksanakan razia dalam rangka Operasi Pekat I Turangga 2017 di wilayah hukum Polres Kupang kota, yang di gelar Sabtu malam ( 27/05/2017) mulai pukul 23.00 Wita hingga minggu dini hari pukul 03.00 Wita.
Kegiatan Operasi diawali dengan apel persiapan di Mako Polres Kupang Kota yang dipimpin oleh Kabaops Polres Kupang Kota Kompol Samuel S Simbolon dan di dampingi Kasat Intelkam, Kasat Sabhara dan Kapolsek Kelapa Lima serta 50 orang personil baik dari Personil TNI, personil Polsek Kelapa Lima dan personil Polres Kupang Kota yang ikut dalam kegiatan Operasi Pekat I Turangga 2017.
Usai pelaksanaan apel persiapan, Personil Operasi Pekat gabungan TNI dan Polri bergerak menuju kos – kosan yang berada di Kecamatan kelapa Lima. Razia dimulai dari asrama Linton 1 di Jalan Jati Rosa RT 15/RW 04 Kelurahan Oesapa dan dari 16 kamar yang di geledah Tim gabungan tidak menemukan senjata tajam maupun minuman keras.
Personil Operasi Pekat gabungan TNI dan Polri kemudian mendatangi asrama Haumeni di Rt 13/Rw 03 Kelurahan Lasiana. Asrama yang dihuni gabungan mahasiswa dan mahasiswi ini, Personil gabungan lagi-lagi menggeledah kamar penghuni asrama dan menemukan sejumlah bambu tajam mirip anak panah dan juga mengamankan doble stick di salah satu kamar penghuni asrama.
Selanjutnya melaksanakan razia di Asrama Haumeni, personil gabungan mendatangi asrama Pemda Alor di belakang kampus STIM Kupang dan dari salah satu kamar, Personil gabungan menemukan anak panah milik Stefanus Boling (22), mahasiswa Undana yang mengaku kalau anak panah tersebut dibawa dari Alor yang akan gunakan untuk alat penelitian skripsi.
” Kami tidak percaya dengan pengakuan Stefanus dan kami akan tetap menyita benda tajam tersebut “ ungkap Kabagops
Dari tempat kost, personil gabungan TNI dan Polri mendatangi lokasi tempat hiburan malam ‘Venice’ di Kelurahan Tuak Daun Merah Kecamatan Oebobo.
Personil gabungan menghentikan suara musik dan mulai memeriksa satu per satu pengunjung baik di room maupun di hall, demikian juga dengan beberapa Purel di Venice juga diperiksa para Polwan. Dari tempat hiburan malam Personil gabungan mengamankan 4 orang pengunjung tanpa identitas dan di bawa ke Mapolres Kupang Kota untuk dimitai keterangan. selama kegiatan berlangsung situasi diwilayah hukum Polres Kupang Kota dalam keadaan aman kondusif.