Kapolres Sumba Timur Pimpin Pengamanan Pawai Takbiran Idul Fitri 1440 H di Kota Waingapu

Kapolres Sumba Timur Pimpin Pengamanan Pawai Takbiran Idul Fitri 1440 H di Kota Waingapu

Tribratanewsntt.com - Polres Sumba Timur dan instansi terkait lainnya melakukan pengamanan pawai takbiran Idul Fitri 1440 Hijriah umat muslim di Kota Waingapu, Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT), Selasa malam (4/6/2019).

Pengamanan pawai Takbiran itu dipimpin langsung oleh Kapolres Sumba Timur AKBP. Victor M.T. Silalahi, SH.,MH.

"Sekitar seribu lebih umat muslim di Masjid AT Taqwa Kamalaputi, Kelurahan Kamalaputi, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur antusias mengikuti malam pawai Takbiran 1 Syawal 1440 Hijriah", ujar AKBP. Victor M.T. Silalahi, SH.,MH saat dikonfirmasi, Rabu (5/6).

Kapolres Sumba Timur mengatakan, Polres Sumba Timur memberikan ijin keramainan untuk pawai akbar malam Takbiran itu sudah melalui proses pertimbangan yang matang terkait keaaman. Pihaknya juga telah melakukan penyelidikan sebelumnya sebelum pawai akbar digelar.

"Dari hasil penyelidikan itu, tidak ditemukan potensi kerawanan yang menonjol di Sumba Timur pada saat digelarnya pawai malam Takbiran itu dan bisa untuk dilakukan pawai itu dan kami telah menggelar rapat bersama dengan semua pihak dalam rangka mengamankan pawai Takbiran, termasuk hari ini sholat idul fitri,” kata Kapolres.

”Lancarnya pawai akbar malam takbiran di Kota Waingapu berkat kerja sama para imam masjid, para Toga, Tomas, TNI/Polri, Dinas Perhubungan, Banser, dan Organisasi Mahasiswa dari GMNI dan GMKI yang turut terlibat mengamankan jalannya pawai Takbiran,” pungkasnya. (Rf)