Kapolres Kupang Dampingi Kunjungan Kerja Menko PMK dan Menteri PP dan PA
Tribratanewsntt.com,- Kapolres Kupang, AKBP aldinan R. J. H.Manurung, S. H, S. I. K, M. Si. dampingi kunjungan kerja Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Prof, Dr. Muhadjir Effendi dan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Meneg PP dan PA) I Gusti Ayu Bintang Puspayoga, S. E, M. Si, Senin (3/5/2021).
Kedatangan Menko PMK dan Menteri PP dan PA di RT 18 RW 07 Dusun 4, Desa Pukdale, Kecamatan Kupang Timur, Kabupaten Kupang ini dalam rangka memberikan Santunan kepada ahli waris Korban jiwa dan Bantuan sembako kepada masyarakat yang terdampak Badai Seroja, minggu 04 April 2021.
Ada 18 ahli waris dari 13 korban jiwa badai siklon tropis Seroja yang mendapat santunan dari Menko PMK Prof, Dr. Muhadjir Effendi sebesar Rp. 15.000.000,- ( Lima belas juta rupiah).
Tidak hanya memberikan santunan, Menko PMK, Bpk Prof, Dr. Muhadjir Effendi juga secara simbolis memberikan bantuan sembako kepada masyarakat yang terdampak bencana dan diterima oleh Bupati Kupang Corinus Masneno.
Setelah memberikan bantuan, Menko PMK bersama rombongan meninjau lokasi terdampak bencana badai siklon tropis seroja dan dikawal ketat oleh jajaran Polres Kupang.