Jalannya Pleno Rekapitulasi Penghitungan Suara Pemilu 2019, Personel Turjawali Polres Sumba Timur Gencar Lakukan Patroli Rutin
Tribratanewsntt.com - Jalannya proses pelaksanaan rapat pleno terbuka rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara Pemilu 2019 yang di gelar oleh KPUD, personel Turjawali Satuan Sabhara Polres Sumba Timur gencar melakukan patroli rutin di wilayah hukum Polres Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT), Minggu (5/5/2019) siang.
Patroli tersebut dipimpin langsung oleh Kasat Sabhara Polres Sumba Timur Iptu Ngakan Darmawan dan KBO Sabhara Polres Sumba Timur Ipda Umbu Njurumana.
Kasat Sabhara Polres Sumba Timur saat dikonfirmasi oleh Humas Polda NTT, sore tadi mengatakan bahwa kegiatan patroli ini rutin dilaksanakan dengan tujuan menciptakan situasi yang kondusif jalannya proses pelaksanaan rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara Pemilu 2019.
Lanjutnya, ada tiga tempat yang menjadi sasaran patroli rutin ini, yakni Gedung Nasional Umbu Tipuk Marisi yang menjadi pelaksanaan rapat pleno serta kantor KPU dan Panwaslu.
"Patroli ini juga untuk menjaga stabilitas keamanan di Kabupaten Sumba Timur terutama pengamanan dalam proses pelaksanaan rapat pleno tersebut", ujar Iptu Ngakan Darmawan.
"Kegiatan patroli ini rutin dilaksanakan mulai dari tanggal 3 Mei 2019 dan akan direncanakan berakhir pada tanggal 7 Mei 2019", pungkasnya. (G)