HUT Bhayangkara ke 72, Polres Sumba Timur Ziarah di TMP Umbu Ndawa Kareuk

HUT Bhayangkara ke 72, Polres Sumba Timur Ziarah di TMP Umbu Ndawa Kareuk
Tribratanewsntt.com ,- Polres Sumba Timur menggelar upacara ziarah di Taman Makam Pahlawan (TMP) Umbu Ndawa Kareuk dalam rangka memperingati hari Bhayangkara ke- 72, Selasa (3/7/18) pagi. Selaku pimpinan rombongan adalah Kapolres Sumba Timur AKBP AKBP Victor M. T. Silalahi, SH, MH yang diikuti pejabat utama Polres Sumba Timur, personil Polres Sumba Timur, BKO Polda NTT dan Bhayangkari. Pelaksanaan diawali dengan memimpin penghormatan kepada arwah para pahlawan dan meletakkan karangan bunga sebagai tanda penghormatan terhadap jasa para pahlawan yang telah gugur berjuang demi kemerdekaan bangsa Indonesia yang dipimpin langsung oleh Kapolres. Peserta upacara juga diberi kesempatan untuk menaburkan bunga di pusara para pahlawan yang gugur dan dimakamkan di TMP Umbu Ndawa Kareuk. Kapolres mengatakan peringatan HUT Bhayangkara ke-72 tahun 2018 bertepatan dengan pelaksanaan Pilkada serentak sehingga dilaksanakan secara sederhana namun tetap memiliki sarat makna. “ yang kita nikmati saat ini tidak bisa lepas dari jasa para pahlawan yang gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia sehingga kegiatan ziarah mempunyai makna penting untuk mengingat kembali jasa para pahlawan yang sudah berjuang dan gugur demi NKRI,” ujar Kapolres.