Dekatkan Diri Dengan Warga Binaannya, Personel Bhabinkamtibmas Desa Wonda Rutin Laksanakan Giat Penggalangan Kamtibmas
Tribratanewsntt.com - Mendekatkan diri dengan warganya binaannya, Personel Bhabinkamtibmas Desa wonda, Polsek Lio Timur, Polres Ende Brigpol Agus Riyanto rutin melaksanakan kegiatan penggalangan kamtibmas di Dusun Wolomari, Desa Wonda, Kecamatan Ndori , Kabupaten Ende, Kamis (13/6/2019) Kemarin.
Kegiatan penggalangan Kamtibmas ini bertujuan untuk melakukan penggalangan sekaligus berkesempatan berkomunikasi dengan warga terkait situasi kamtibmas yang harus tetap dijaga. Serta terciptanya kerja sama dengan masyarakat salah satu caranya dengan warga dapat menginformasikan atau menyampaikan perkembangan situasi di sekitar wilayah tempat tinggalnya yang rawan berpotensi konflik.
"Kegiatan penggalangan Kamtibmas ini bertujuan untuk melakukan penggalangan kamtibmas, sekaligus berkesempatan berkomunikasi dengan warga binaan saya terkait situasi kamtibmas serta terciptanya kerja sama antara Kepolisian bersama masyarakat dengan cara warga dapat menginformasikan atau menyampaikan perkembangan situasi di sekitar wilayah tempat tinggal mereka", ujar Brigpol Agus Riyanto saat dikonfirmasi oleh Humas Polda NTT, Jumat (14/6/2019) pagi.
"Kegiatan penggalangan kamtibmas tersebut mendapat tanggapan positif dari warga masyarakat Dusun Wolomari, Desa Wonda dan warga bersedia untuk tetap saling bekerjasama dengan polisi dalam menjaga Kamtibmas di wilayah mereka", pungkasnya. (G)