Berusaha Kabur, DPO Pembakaran Rumah Tersungkur di Terjang Timah Panas

Berusaha Kabur, DPO Pembakaran Rumah Tersungkur di Terjang Timah Panas

Tribratanewsntt.com -  Polsek Kodi Bangedo berhasil membekuk tersangka HHN (25) seorang buronan pelaku pembakaran rumah dan terpaksa dihadiahi timah panas, lantaran mencoba kabur dari kejaran petugas. Rabu (07/08/2019).

HHN yang pernah di laporkan ke Polsek Kodi Bangedo pada tanggal 07 Juni 2019 lalu terkait pembakaran rumah Yohanes Muda Kondo di Kampung Homba Wawi, Desa Paneggo Ede, Kecamatan Kodi Balaghar, Kabupaten Sumba Barat Daya.

Kapolsek Kodi Bangedo Iptu Agus Supriyanto menjelaskan, setelah dilakukan penyelidikan selama dua bulan terhadap keberadaan tersangka, akhirnya hari Rabu 07 Agustus 2019 diketahui tersangka HHN berada di dalam rumahnya.

“Pada pukul 03.00 Wita, Kanit Reskrim Polsek Kodi Bangedo Bripka Kadek Nata bersama Anggota Intelkam Polsek Kodi Bangedo serta enam orang anggota berangkat mendatangi TKP, guna melakukan penangkapan terhadap tersangka,” terang Ipda Agus.

Ipda Agus melanjutkan, saat mencoba dibekuk, pemuda yang pekerjaan sebagai petani itu mencoba kabur dari kejaran petugas, sehingga petugas mengeluarkan tembakan peringatan sebanyak 3 kali namun tidak diindahkan, terpaksa dilumpuhkan dengan timah panas di betis bagian kanan.

Langkah HHN pun terhenti, Sekitar pukul 04.00 Wita tersangka HHN dibawa kerumah Sakit Karitas Weetabula Sumba Barat Daya untuk dilakukan perawatan medis.

Beberapa jam kemudian, setelah selesai dilakukan perawatan medis, tersangka HHN digelandang di Polsek Kodi Bangedo guna mempertangungjawabkan segala tindakan dan perbuatannya.