Sat Binmas Polres Flotim Sambangi Tomas dan Toga Dalam Rangka kegiatan Postoh
Tribratanewsntt.com - anggota Sat Binmas Polres Flotim yang dipimpin oleh Kaur Bin Ops Ipda I Putu Sedana bersama Kanit Binkamsa Aiptu Alfons D. Narek, Kanit Bintibmas Bripka Berthy Hatalaibessy, Bripka Agus Jaenudin dan Brigpol Muhamad Ijan menyambangi tokoh masyarakat dan tokoh agama yang ada di Desa Riangkemie Kecamatan Ile Mandiri Kabupaten Flores Timur.
Untuk melaksanakan kegiatan Postoh ( Polisi Silaturahmi Tokoh ) dengan giat FGD ( Focus Grup Discussion ) yaitu diskusi bersama dalam rangka mencari langkah – langkah penyelesaian masalah antara pemuda desa Riangkemie dengan pemuda desa Lewohala dalam mengantisipasi kamtibmas dimasa mendatang yang dimediasi oleh Dewan Pastor Paroki St.Yoseph Riangkemie bertempat di Pendopo Pastoran. Selasa (29/08/2017) pukul 09.40 wita.
Hasil diskusi tersebut telah disepakati antara lain :
- Seremonial adat / sumpah adat akan dilaksanakan dikemudian hari setelah adanya pertemuan / koordinasi masing – masing Kepala Desa dengan para tokoh kedua desa.
- Pertemuan pemuda kedua desa dilaksanakan setelah seremonial adat.
- Dengan seremonial adat dapat memberikan efek jera bagi para pelaku / oknum yang mana siapa yang berbuat masalah / mengganggu kamtibmas maka sanksi sumpah adat berlaku.
- Penerapan pembinaan lanjutan dari penyelesaian masalah yang dilakukan Bhabinkamtibmas bersama Kepala Desa dan para tokoh, selain surat pernyataan bagi pelaku diwajibkan untuk menanam 50 pohon cabe ataupun tanaman lain selain memberikan efek jera bisa memberikan nilai ekonomis bagi pelaku.
Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Pastor Paroki St. Yoseph Riangkemie Romo Donatus S. Kolin, Pr, Camat Ile Mandiri Sebastianus Nanggo, SH, Kepala Desa Lewohala Lambertus L. Tukan, Kepala Desa Riangkemie Thomas Irianto B., Ketua BPD Riangkemie Bernadus B. Makin, Pemangku Adat desa Lewohala Petrus E. Tukan, Ketua Dewan DPP St. Yoseph Riangkemie Matheus Belang, Bhabinkamtibmas desa Lewohala Titis Purnomo, Bhabinkamtibmas desa Riangkemie Brigpol Marzarus L. Yiwa.