Polda NTT Gelar Kegiatan Jumat Curhat: Sinergi Polri dan Masyarakat untuk Kesejahteraan Bersama

Polda NTT Gelar Kegiatan Jumat Curhat: Sinergi Polri dan Masyarakat untuk Kesejahteraan Bersama

Tribratanewsntt.com - Polda NTT menyelenggarakan kegiatan Jumat Curhat di Kelurahan Maulafa, Kecamatan Maulafa, Kota Kupang. Jumat (24/1/2024).

Acara itu bertempat di rumah Bapak Benyamin Nale, Jalan Frans Daromes Rt.021, Rw.008.

Hadir dalam kegiatan tersebut sejumlah tokoh penting, termasuk Auditor Kepolisian Madya Tingkat III Itwasda Polda NTT Kombes Pol. Taufik Irpan Awalluddin, S.H, M.H sebagai narasumber utama, serta perwakilan dari berbagai instansi terkait seperti Kepala Biro Logistik, Kepala Biro Perencanaan dan Keuangan, Wakil Direktur Lalu Lintas, dan lainnya.

Turut hadir pula tokoh agama, pemuda, dan adat dari sekitar Kelurahan Maulafa.

Kegiatan Jumat Curhat ini merupakan bagian dari upaya Polri untuk mendekatkan diri kepada masyarakat, menciptakan hubungan emosional, dan mendengarkan permasalahan serta keluhan masyarakat guna melakukan upaya perbaikan dan pemulihan.

Dalam sambutannya, Kombes Pol. Taufik Irpan Awalluddin menjelaskan bahwa kegiatan Jumat Curhat dilaksanakan oleh Polri di seluruh Indonesia dengan tujuan berkunjung tatap muka dengan masyarakat.

Menurutnya, keberadaan Polri dalam acara tersebut bertujuan untuk membangun kerjasama, sinergitas, dan mendengarkan curahan hati masyarakat, sehingga dapat memberikan solusi baik dari Polri maupun instansi yang berwenang.

Ditegaskan pula bahwa tugas Polri tidak hanya terbatas pada menegakkan hukum, melainkan juga pelayanan dan perlindungan kepada masyarakat serta memelihara kamtibmas.

Masyarakat pun menyampaikan berbagai permasalahan, termasuk kasus kejahatan, pelanggaran lalu lintas, dan masalah kesehatan. Penyampaian tersebut diikuti dengan jawaban serta tindakan konkret dari perwakilan Polri terkait penanganan kasus dan saran untuk peningkatan kerjasama dengan masyarakat.

Kombes Pol. Taufik Irpan Awalluddin juga menegaskan bahwa Polri bersifat netral dalam pesta demokrasi dan tidak mendukung salah satu pihak atau Partai Politik.

Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat serta memberikan solusi atas permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat setempat.