Dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-74, Polda NTT Gelar Bakti Sosial Secara Serentak

Hari Bhayangkara ke-74

Dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-74, Polda NTT Gelar Bakti Sosial Secara Serentak

Tribratanewsntt.com - Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-74 tahun 2020, 1 Juli mendatang, Jajaran Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Timur (Polda NTT) kembali menggelar bakti sosial (Baksos) secara serentak, Jumat (26/6/2020).

Bhakti sosial berupa pembagian sembilan bahan pokok (Sembako) dan juga masker ini diberikan kepada Panti Sosial, Purnawirawan Polri, Warakawuri dan Anggota/PNS Polri aktif yang sedang sakit menahun oleh para pejabat Utama Polda NTT yang ikut dalam kesempatan tersebut.

”Baksos serentak ini sejalan dengan tema Hari Bhayangkara yakni Kamtibmas kondusif masyarakat semakin produktif”, kata Kabidhumas Polda NTT Kombes Pol. Jo Bangun, S.Sos,. S.I.K.

Selain dalam rangka Hari Bhayangkara ke-74, ini juga untuk mempererat tali silaturahmi dengan Purnawirawan Polri, Warakawuri maupun Anggota/PNS Polri aktif yang sedang sakit dan anak-anak Panti Asuhan.

"Semoga tali asih ini dapat bermanfaat dan terus terjalin dengan baik ditengah situasi pademi covid-19", ucap Kombes Pol. Jo Bangun, S.Sos,. S.I.K.

"Pembagian baksos ini sendiri juga tetap memperhatikan protocol kesehatan dan penerapan physical distancing untuk mencegah penyebaran penularan Covid-19", pungkasnya.